Skip to main content

Posts

Showing posts from 2016

7 Orang Positif Narkoba, Saat Razia Di Sejumlah Hiburan Malam

Balibangolnews, DENPASAR, - Jelang Tahun Baru, petugas gabungan dan BNN Bali mensweeping tempat-tempat hiburan malam di kawasan Denpasar dan Badung, pada Jumat (30/12/2016) dini hari. Hasilnya, ada 7 orang teridentifikasi positif narkoba. Sweeping yang dipimpin Dir Narkoba Polda Bali, Kombes Pol Arief Ramdhani, kali ini bertujuan agar situasi kondisi pada perayaan tahun baru bisa aman dan nyaman. Menurutnya, saat ini ada 33 orang terjaring dan 7 orang positif menggunakan narkoba jenis sabu dan ekstasi. Dia menjelaskan, pertama di club malam Akasaka ada dua orang, kemudian Boshe 1 orang, dan empat orang positif narkoba di hiburan malam Deejee. "Sweeping ini agar pada malam tahun baru nanti bersih, Ada 33 orang yang dites urine, dan tujuh orang hasilnya positif," ujarnya. Selanjutnya untuk orang yang positif,  akan diserahkan kepada BNN untuk direhabilitasi. Kombes Pol Arief menegaskan akan terus memberantas  peredaran narkoba. Sementara itu, Kabid Pemberantasan B

Diserang Ribuan Lebah Hutan, Satu Petani Meninggal Dua Dirawat di Puskesmas

Balibangolnews, KARANGASEM, -Ribuan lebah hutan tiba-tiba menyerang petani d‎I Desa Amertha Buana, Kecamatan Selat, Karangasem, Rabu (28/12/2016), akibat kejadian itu satu orang petani tewas sementara dua orang lainnya dirawat di Puskesmas Selat. Dari laporan yang dihimpun menyebutkan, serangan ribuan lebah hutan atau warga sekitar menyebutnya Nyang-nyag dengdeng ai, terjadi sekitar pukul 11.30 wita. Saat itu salah satu petani yakni I Wayan Seden (70) tengah asyik membersihkan tanaman pengganggu di kebun cabai miliknya. Entah dari mana datangnya, tiba-tiba ribuan lebah hutan menyerang petani itu hingga korban terjungkal dan mengerang kesakitan akibat sengatan ribuan lebah itu. Saat itu korban sempat berteriak minta tolong. Saksi I Made Samba yang juga saat itu berada di sawah dekat korban langsung berlari hendak menolong korban. Sayangnya ribuan lebah beracun itu malah mengejar dan menggigit Samba. Saksi berlarian minta tolong dan dilihat oleh rekannya Nengah Ngembeng yang lang

Jelang Tahun Baru, Polisi Amankan Bom Sepritus

Balibangolnews, KLUNGKUNG, - Untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat,  Polres Klungkung gencar melaksanakan razia meriam rakitan yang terbuat dari pipa paralon atau dari kaleng, yang selama ini ramai digunakan anak-anak pada saat menjelang tahun baru. Selama pelaksanaan razia sampai saat ini Polres Klungkung telah mengamankan puluhan meriam rakitan, ungkap AKP Cok Puspagana Kasat Sabara Polres Klungkung, usai melakukan patrol  (27/12/2016). Pelaksanaan razia dilakukan sewaktu-waktu oleh Personil Polres Klungkung dan Polsek jajaran. Selain memberikan teguran kepada penggunanya, Personil Polres Klungkung juga mengamankan meriam rakitan tersebut untuk dimusnahkan. Lanjutnya, meriam rakitan ini merupakan meriam yang terbuat dari pipa paralon atau kaleng bekas dan dibunyikan dengan cara mengisi cairan spritus diujung pipa yang terpasang pematik api, jika pematik ditekan, maka meriam kaleng tersebut akan mengeluarkan suara dentuman sesuai dengan besar dan panjangnya m

Main Mercon, Tangan Bocah 8 Tahun Terpisah Dari Tubuh Di Kintamani

Balibangolnews, KEJADIAN,- Peristiwa nahas dialami Mangun bocah delapan tahun asal banjar Balingkang, Desa Songan, Kintamani, Bangli. Tangan kanannya hancur setelah terkena letusan petasan yang dinyalakannya, Minggu (18/12/2016) siang di rumahnya. Pasca kejadian korban yang sebelumnya dirawat di rumah sakit di  Gianyar terpaksa dirujuk ke RSUP Sanglah pada pukul 18.00 Wita karena luka yang dideritanya cukup parah. "Kejadiannya siang hari, pas main petasan di depan rumah. Sewaktu lihat televisi, tiba-tiba ada bunyi letusan dan suara mengaduh kesakitan," ucap Jero Renon saat ditemui di IGD RSUP Sanglah, Senin (19/12/2016). Renon menuturkan, saat melihat keluar ia pun kaget karena pergelangan tangan kanan siswa yang masih duduk dibangku kelas dua SD itu telah terpisah dari tubuhnya. Selain itu, tubuh Mangun terutama pada bagian pergelangan tangan pun berlumuran darah. Sang bocah juga merintih kesakitan menahan sakit. "Saya kaget pas saya lihat pergelangan tangannya

Riedl, Tentang Kekalahan Indonesia

Balibangolnews, BERITA BOLA,- Indonesia untuk kelima kalinya gagal di final Piala AFF, setelah takluk 0-2 dari Thailand pada laga leg kedua final Piala AFF 2016, Sabtu 17 Desember 2016. Bermodalkan kemenangan 2-1 di leg pertama, skuat Alfred Riedl harus puas menjadi runner up dengan agregat 2-3. "Anak-anak kelelahan setelah bermain lebih menyerang di babak kedua. Kami sulit membongkar pertahanan Thailand. Ketika Anda harus bangkit dari angka nol, sulit bermain untuk menciptakan serangan yang bagus demi mendapat peluang," kata Riedl usai pertandingan. Pelatih timnas Indonesia asal Austria, itu menambahkan skuatnya lebih banyak ditekan pada babak pertama. "Tapi, Thailand tidak benar-benar mendapat kesempatan di babak pertama. Gol pertama Thailand beruntung. Di babak kedua, sayangnya kami kebobolan cepat," ujarnya. Riedl mengatakan tidak tahu bagaimana masa depannya sebagai pelatih, setelah gagal memberikan gelar juara. "Semua tergantung kepada federasi

Hore Timnas Menang, Indonesia vs Thailand ( 2-1 )

Balibangolnews, BERITA BOLA,-Sampai ke Plosok Desa Teriakan Timnas Menang hari ini terdengar, pasalnya kemenangan ini sangat diharapkan oleh masyarakat Indonesia dan merupakan akan menjadi modal nantinya di pertandingan final leg ke 2 final Piala AFF 2016. Leg pertama antara Timnas Indonesia vs Thailand telah digelar di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, pada Rabu tanggal 14 Desember dan berakhir dengan skor 2-1. Inilah laporan pertandingan final AFF Suzuki Cup 2016 leg 1 yang dimenangkan oleh tuan rumah timnas senior Indonesia. Pelatih Timnas Indonesia, Alfred Riedl, menurunkan susunan pemain yang nyaris saat menyingkirkan Vietnam di semifinal leg kedua lalu. Lagi-lagi tidak ada nama Evan Dimas di starter yang posisinya kembali digantikan oleh Manahati Lestusen yang didapuk sebagai gelandang bertahan mendampingi Bayu Pradana. Menghadapi Thailand yang berstatus sebagai juara bertahan, Indonesia tampil lebih berani ketimbang pertandingan sebelumnya. Saya

Fakta Unik Mengiringi Duel Panas Timnas Indonesia Vs Thailand

Balibangolnews, BERITA BOLA, - Timnas Indonesia bakal menjajal kekuatan Thailand pada laga puncak Piala AFF 2016. Pertandingan ini merupakan final ke-11 turnamen yang mempertemukan negara-negara kawasan Asia Tenggara. Kedua tim bakal bersua pada 14 dan 17 Desember 2016. Perjalanan Timnas Indonesia lolos ke partai puncak amat dramatis. Tim asuhan Alfred Riedl, hanya menggelar persiapan selama dua bulan, setelah FIFA secara resmi mencabut sanksi kepada PSSI pada bulan Mei 2016 lalu. Sudah setahun lebih Tim Merah-Putih tidak berlaga di persaingan internasional. Jelang Piala AFF 2016, Boaz Solossa dkk. hanya sempat empat kali menjalani uji coba. Itupun melawan negara-negara sesama Asia Tenggara macam Vietnam (2 kali), Malaysia, dan Myanmar. Dan benar saja datang ke Filipina dengan kondisi serbaminimalis Timnas Indonesia terseok-seok menjalani penyisihan Grup A. Pada pertandingan perdana Tim Garuda kalah telak 2-4. Selanjutnya hanya bisa bermain imbang melawan tuan rumah Filipina

Gudang Pemulung Terbakar, Pasutri Tewas Terpanggang

Balibangolnews, DENPASAR, - Kebakaran hebat melanda  rumah semi permanen, gudang pemulung serta sebuah Mushola di Jalan Tunjung Sari, Padangsambian Kaja, Denpasar Barat atau tepatnya di depan Polresta Denpasar. Akibat peristiwa itu,  seluruh bangunan beserta isinya ludes terbakar pada Selasa (13/12/2016) sekitar pukul 11.24 wita siang. Informasi yang berhasil dihimpun, peristiwa terbakarnya lahan dengan luas kurang lebih 1,5 are dan dihuni sekitar 16 orang ini, menewaskan sepasang suami istri (pasutri) berusia sekitar 50 tahun dan 40 tahunan asal Desa Kepak, kecamatan Cermai, Bondowoso, Jawa Timur. "Dua korban meninggal dalam kejadian kebakaran TKP Jalan Tunjung Sari, Denpasar Barat. Informasinya korban tewas pasutri dan sudah dilarikan ke RS Sanglah. Namun untuk identitasnya kita belum ketahui. Saat ini api sudah berhasil dipadamkan oleh Damkar BPBD Denpasar," bisik salah satu petugas di Lokasi. Sementara itu, salah satu saksi mata bernama Ibu Devi menjelaskan, bah

Lihat Aksi Pegawai MA Ini, Mencakar Dan Memaki Polantas Yang Akan Menilangnya

Balibangol news, JAKARTA,- Pegawai Mahkamah Agung Dora Natalia terekam memaki dan mencakar anggota polisi lalu lintas Aiptu Sutisna di Jalan Jatinegara Barat, Jakarta Timur, Selasa (13/12). Dalam video yang direkam oleh rekan Sutisna, Dora terlihat marah saat hendak ditilang karena masuk jalur Transjakarta. Atas perbuatan Dora, Sutisna melapor ke Polres Jakarta Timur. "Mau masuk busway, kemudian ditilang sama anggota, tidak terima. Tadi anggota yang menjadi korban sudah melapor dan saat ini sedang dibuatkan visum," ujar Kasat Reskrim Polres Jakarta Timur Ajun Komisaris Besar Polisi Sapta Maulana Selasa (13/12) dilansir dari detikcom. Sapta mengatakan, polisi telah mengambil keterangan Sutisna dan mendapat barang bukti atas peristiwa tersebut. Lihat juga: "Barang buktinya bajunya yang robek-robek, pangkatnya yang copot sama rekaman video. Itu yang ambil video itu anggota juga, rekan korban yang sedang bertugas," kata Sapta. Sapta menambahkan, pihaknya

Heboh Vidio Lia Chabe Klungkung, Pelaku Sudah Diamankan Polisi

Ilustrasi Balibangolnews, KLUNGKUNG,- Setelah Klungkung digemparkan dengan adegan video porno yang beredar didunia maya kini pelaku sudah diamankan pihak Kepolisian, dalam tayangan tersebut diuanggah dalam delapan bagian yang menampilkan video seorang gadis telanjang yang diduga pemainnya berasal dari Klungkung. "Lia chabe Klungkung" begitu judul unggahan yang beredar di chanel You Tube dengan durasi 16 detik. Dari penelusuran yang dilakukan video tersebut diketahui diunggah beberapa hari lalu, oleh pemilik akun You Tube bernama Rika April. Sontak, video ini dengan cepat beredar di masyarakat, dan dapat ditonton dengan mudah oleh berbagai kalangan karena akun tersebut belum diblock oleh Youtube meski terdapat konten porno. Dari informasi yang beredar video tersebut disebarluaskan oleh teman dekat korban. Dikonfirmasi terpisah,Senin (12/12/2016) Kasatreskrim Polres Klungkung, AKP Wiastu Andri Prajitno menjelaskan jika pihkanya telah bergerak cepat menyelidiki beredar

MENEGANGKAN, Akhirnya Timnas Indonesia Melaju Ke Final AFF 2016

Balibangolnews, BERITA BOLA,- Akhirnya Timnas Indonesia berhasil melaju final Piala AFF 2016. Hasil imbang 2-2 melawan Vietnam di Stadion My Dinh, Hanoi (7/12) membuat Indonesia unggul agregat 4-3 dan berhak melaju ke babak final. Jalannya pertandingan Sejak peluit babak pertama sampai menit ke-10 pertama, Indonesia terus dikurung oleh Vietnam. Boaz Solossa cs hanya bertahan di daerah sendiri. Pada menit ke-18, Le Cong Vinh gantian mendapatkan peluang berbahaya. Namun, Kurnia Meiga lebih cekatan mengambil bola. Dua menit jelang babak pertama berakhir, Nguyen Troung Hoang membuat jantung suporter Indonesia deg-degan. Beruntung aksinya di depan gawang Indonesia, berhasil disapu oleh Fachrudin. Hingga peluit pertama, skor imbang tanpa gol tak berubah. Sejauh ini strategi Riedl cukup berhasil. Usai jeda, Van Toan kembai membuat Vietnam lancarkan serangan. Namun, sepakannya masih tak menemui sasaran. Secara mengejutkan Indonesia justru sukses mencetak gol melalui Stefano L

Ball Posision Hampir 70 Persen, Bali United Malah Kalah 0 - 2 Dari PSM Makasar

Foto- BALIUTD.COM Balibangolnews, BERITA BOLA,- Sudah menjadi ciri khas dengan penguasaan bola yang cukup tinggi Bali United malah tumpul dalam usaha mencetak gol ke gawang lawan ini terbukti dengan hasil pertandingan hari ini selasa,(6/12) bahkan saat bertanding menghadapii PSM Makasar Hari ini penguasaan bola hampir 70 persen dan malah harus menelan kekalahan yang cukup menyedihkan, andai saja ball pososion juga dihitung dalam setiap pertandingan mungkin Bali United Memuncaki klasmen. Hasil Bali United vs PSM Makasar dalam lanjutan match day ke 32 ISC/TSC 2016 hari ini disudahi dengan skor akhir 0-2 untuk kemenangan PSM Makasar. Sepasang gol dari Titus Bonai dan Rasyid Bakri sukses antarkan laskar Juku Eja bawa pulang 3 angka dari Pulau Dewata. Sempat kesulitan di awal babak pertama, PSM Makasar akhirnya mampu membuka keunggulan ketika laga memasuki menit ke 38. Sebuah aksi dari Titus Bonai membuat Ruly Destrian tak berdaya di bawah mistar tuan rumah . 0-1. tuan rumah sem

Prediksi Laga Bali United vs PSM Makasar

Balibangolnews, BERITA BOLA,- Prediksi Bali United vs PSM Makassar 6 Desember 2016, Jadwal Siaran Langsung ISC A Selasa Ini di Indosiar – Pekan ke 32 Indonesia Soccer Championship, Bali United akan menjamu PSM Makassar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, selasa (06/12) live di Indosiar mulai pukul 14.00 WIB. PSM Makassar tengah on fire akan menghadapi Bali United pekan ini. Saat ini PSM mampu naik ke posisi 4 klasemen sementara dgn raihan 51 poin. PSM yg berhasil menyapu lima laga terakhirnya dgn kemenangan membuat pasukan Robert Rene Alberts menembus papan atas klasemen. Tim tim besar seperti Madura United, Bhayangkara FC hingga Mitra Kukar berhasil ditakhlukan PSM makassar. Dan terakhir Tibo dkk berhasil mengalahkan Persegres Gresik United dengan skor 3-1. Unggul 0-2 pada babak pertama, kemenangan PSM berhasil dilengkapi oleh Luis Ricardo pada babak kedua. Sementara dikubu sang tuan rumah, Bali United juga tengah dalam kondisi cukub baik jelang menjamu PSM. Bali United ha

Puluhan PNS Pemkab Bangli Terjaring Operasi Disiplin Saat Keluyuran Di Pasar Kidul

Operasi  PNS  di Pasar Kidul Bangli Balibangol news, BANGLI, – S udah menjadi pemandangan yang biasa saat jam kerja banyaknya PNS yang berkeluyuran di Pasar Kidul Bangli, Kali ini puluhan Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang keluyuran di pasar Kidul Bangli terjaring saat petugas Sat Pol PP Bangli, menggelar sidak kedisiplinan, Selasa (5/12/2016). Dalam operasi yang dipimpin Kasi Ops Pol PP Bangli, Ngakan Ketut Astawa itu,  pegawai yang terjaring langsung diamankan dan selanjutnya  didata  dan diwajibkan untuk menandatangi surat  pernyataan . Ditemui usai kegiatan  Ngakan Ketut Astawa seijin Kasat Pol PP Dewa Agung Suryadarma mengatakan, razia pegawai ini dilakukan menindaklanjuti intruksi Bupati Bangli yang belakangan kerap menyorot masalah kedisiplinan pegawai yang dianggap melemah. “Dalam setiap apel bapak bupati selalu  menyinggung masalah kedisiplinan pegawai. Untuk meningkatkan disiplin pegawai, makanya operasi kedisiplinan kita gelar,” ujarnya. Disampaikan, dari operasi t

Indonesia Merasa Dirugikan, Tapi Ini Pendapat Riedl Tentang Wasit Semi Final Aff 2016

Balibangolnews, BERITA BOLA,- Indonesia dianggap dirugikan oleh sejumlah keputusan wasit. Pertama, Gillett cuma mengganjar Nguyen Trong Hoang dengan kartu kuning pada menit ke-27. Padahal, pemilik nama terakhir menjegal Manahati Lestusen dengan sangat keras. Penalti untuk Vietnam pada menit ke-17 juga agak dipertanyakan. Hukuman ini dipicu oleh aksi Benny Wahyudi, yang dianggap menyentuh bola dengan tangan. Pelatih tim nasional (timnas) Indonesia, Alfred Riedl, enggan mengomentari kinerja wasit Jarred Gillett, yang memimpin laga kontra Vietnam di Stadion Pakansari, Cibinong, Sabtu (3/12/2016). Laga semifinal pertama Piala AFF 2016 itu dimenangi Indonesia dengan skor 2-1. Dua gol pasukan Riedl tercipta berkat tandukan Hansamu Yama dan penalti Boaz Solossa, sedangkan Vietnam membalas lewat penalti Nguyen Van Quyet. Riedl merasa pandangannya dari bangku cadangan kurang jelas sehingga tidak berani memberikan penilaian terhadap wasit. "Saya tidak bisa berbicara banyak

Unggul Lebih Dulu, Akhirnya Bali United Akui Keganasan "Singo Edan" Di Akhir Laga

Balibangolnews, BERITA BOLA,- Duel super big match kembli mempertemukan tuan rumah Bali United dengan Arema Cronus di stadion Kapten I Wayan Dipta  Sabtu 3 Desember 2016 . Dan untuk hasil skor dari pertandingan ini , Arema Cronus imbangi Bali United di akhir laga dengan skor 2-2. Bali United yang di untungkan bermain di kandang sendiri mampu unggul dulu setelah di menit ke 28′ Alsan Sanda mampu membobol gawang Arema Cronus. Skor 1-0 inipun menutup hasil di babak pertama. Memasuki pertandingan di babak kedua , Bali United kembali mencetak gol untuk menggadakan keunggulan usai mendapat hadiah pinalti yang mampu di eksekusi Fadil Sausu di menit ke 73. Sakor 2-0. Di sisa waktu pertandingan , Arema Cronus mampu memperkecil kedudukan di menit ke 82 lewat gol Esteban Viscarra dan kemudia di susul gol krusial Hamka Hambzah untuk menyamakan kedudukan di penghujung pertandingan . Dan skor 2-2 ini bertahan hingga laga usai.(wi/bb)

Seorang Nenek Di Songan Kintamani Akhiri Hidup Di Pohon Mangga

Foto, Ilustrasi Balibangolnews,   BANGLI, – Diduga lantaran sakit yang dideritanya tak kunjung sembuh, Ni Kiri (80) seorang dadong (nenek) asal Dusun Kendal, DesaSongann,Kintamanii, Bangli, nekat mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri. Aksi ulah pati tersebut, dilakukan di sebuah pohon mangga. Sesuai informasi yang dihimpun, Sabtu (03/12/2016), korban sudah ditemukan dalam kondisi tak bernyawa sekitar pukul 06.00 wita, tadi pagi. Saat ditemukan, oleh saksi Jro Ridis (53) dan Mangku Diun (54),  jenazah korban tergantung di sebuah pohon mangga dengan ketinggian 160 cm dekat rumahnya dengan menggunakan tali warna biru . Sesuai keterangan pihak keluarga, diduga korban nekat mengakhiri hidupnya karena sakit menahun yang dideritanya. Selanjutnya, untuk memastikan penyebab korban tewas, kasus ini dilaporkan ke Mapolsek Kintamani. Kapolsek Kintamani, Kompol. I Komang Tresna Arbawa Manik didampingi Kanit Reskrim AKP. Dewa Gede Oka saat dikonfirmasi membenarkan adanya laporan kas

Bali United Optimis Raih Poin, Arema Tetap Waspada

Balibangolnews, BERITA BOLA,- Persiapan tim dilakukan sejak pulang dari Gresik. Sudah sangat maksimal. Kami optimis menang lawan Arema. Hasil bagus dalam dua laga tandang terakhir membuat pelatih Bali United Indra Sjafri sangat optimistis,  anak asuhnya bisa memetik kemenangan saat menjamu Arema Cronos,  di Stadion Dipta Gianyar, Sabtu (3/12) malam Wita. Tren positif tengah dialami Bali United. Mereka menorehkan satu kemenangan dan dua hasil imbang di tiga laga kandang terakhir. Lalu meraih tiga poin di markas PS TNI dan Persegres Gresik United. Statistika itu menjadi pelecut semangat pemain. “Dengan kemenangan dan tren positif, semua pemain semakin terpacu dan kompak untuk tiga poin di kandang lawan Arema nanti,” kata Indra. Menurutnya, persiapan tim sudah dilakukan sejak pulang dari Gresik. Indra juga optimistis bermain di hadapan pendukungnya sendiri bakal menjadi suntikan bagi anak asuhannya agar bermain lebih bersemangat. “Persiapan sudah sangat maksimal. Kami optimis

Suasana Apel nasional Nusantara Bersatu Di Bali

Balibangolnews, DENPASAR, - Apel nasional Nusantara Bersatu digelar serentak di seluruh Indonesia hari ini. Di Bali , aksi digelar di Lapangan Niti Mandala Renon, Bali. Apel Nusantara Bersatu ,di Bali mengusung tema "Indonesiaku Indonesiamu Indonesia Kita bersama Bhineka Tunggal Ika.” Apel  yang diikuti oleh kurang lebih  10.000 orang dari kalangan TNI,Polri, PNS, Pelajar dan masyarakat umum ini, diselenggarakan bertujuan untuk memperkokoh Kesatuan dan Persatuan Bangsa, ditengah krisis moral kebangsaan yang menjadi tantangan warga bangsa. Gubenur Bali Made Mangku Pastika prihatin atas kondisi Bangsa yang melenceng dari nilai nilai Pancasila dan Kebhinekaan. “ Tidak ada yang boleh memonopoli Pancasila dan Bhineka Tunggal ika seolah olah miliknya sendiri dan itulah yang akan menyebabkan perpecahan,” tandasnya (Rabu, 30/11/2016). Adapun Tujuan dari kegiatan Nusantara bersatu ini, adalah untuk meningkatkan jiwa dan semangat nasionalisme dan patriotisme , serta dapat pemah

Yus, Pembunuh Janda Cantik Di Gianyar Tertangkap

Balibangolnews, GIANYAR,- Kinerja aparat kepolisian dari Polsek Sukawati patut diacungi jempol, hanya kurang dari waktu 24 jam pembunuh janda berparas cantik, Ni Made Yastini (44) asal Bitera, Gianyar yang ditemukan Minggu (27/11) sore kemarin, langsung ditangkap. Jajaran reskrim Polsek Sukawati bergerak cepat setelah mendapat keterangan saksi-saksi dan menangkap pacar korban bernama Misbah (52) alias Yus. Mandor asal Sempu, Banyuwangi itu ditangkap pada Senin (28/11) pukul 03.00 di tempat pelariannya di Denpasar Barat. Kapolsek Sukawati, AKP Wayan Wisnawa mengungkapkan, penangkapan Yus dilakukan setelah memeriksa beberapa saksi mata yang mengenal keberadaan korban.  “Tim mendatangi teman-teman tersangka di daerah Lumintang dan Jalan Pidada, Denpasar Barat. Dari hasil interograsi, tim mendapat info tersangka beserta kendaraan Yamaha Nouvo (DK 4554 KK warna biru) berada di Jalan Gunung Catur, Denpasar Barat,” ungkap AKP Wisnawa. Dari keterangan lainnya, diketahui tersangka sedan

Maria Osawa Berlibur Ke Bali

Foto-NUSABALI.COM Bintang film dewasa Maria Ozawa, 30, diam-diam refreshing di Pulau Dewata.  Balibangolnews, BADUNG,-Bintang blasteran Jepang-Kanada-Prancis ini mendarat di Bandara Internasional Ngurah Rai Tuban, Kecamatan Kuta, Badung, Sabtu (26/11) lalu. Inilah buat ke-empat kalinya bagi artis cantik yang akrab dipanggil Miyabi ini berlibur di Bali. Kedatangan Maria Ozawa ke Bali kali ini disambut Kyoko Takagi, perempuan Jepang yang tinggal di Pulau Dewata. “Saya di Bali sampai tanggal 29 November 2016 nanti,” ungkap Maria Ozawa saat ditemui NusaBali di sebuah resto kawasan Sunset Road Seminyak, Kecamatan Kuta, Minggu (27/11). Miyabi mengaku sangat suka dengan Bali. Itu sebabnya, bintang kelahiran 8 Janu-ari 1986 ini sampai empat kali sudah liburan di Bali. “Ya, saya suka Bali. Saya sudah empat kali berada di sini,” cerita pemilik tinggi badan 162 cm dengan berat 48 kg ini. Namun, Maria Ozawa tidak secara spesifik menunjuk destinasi di Bali yang paling dia favoritkan

Seorang Janda Cantik Ditemukan Tewas di Kamar Kost

Balibangolnews, GIANYAR, - Warga Desa Singapadu Tengah dibuat geger dengan temuan mayat di sebuah kamar kost, pada Minggu (27/11) pukul 15.00. Jasad korban baru ditemukan setelah tetangga kos merasa terusik dengan bau busuk dari kamar korban. Dari informasi yang dihimpun, pemilik kos, AA Tirtawati (60), korban bernama Ni Made Yastini (44) diketahui belum genap sebulan menyewa kos di tempatnya. Namun korban diketahui sering kedatangan seorang tamu laki-laki yang belakangan diketahui bernama Yus sering datang ke kost itu. "Saya diberitahu oleh penyewa kost di sebelahnya ada bau menyengat dari kamar itu, dia curiga ada yang tidak beres dari dalam kamar" ujar Tirtawati. Setelah kedatangan Tirtawati ke tempat itu, beberapa tetangga kos pun mulai curiga ketika pintu kamar korban terkunci. Selanjutnya, salah satu tetangga kos berupaya mengintip melalui ventilasi. Tetapi tidak tampak ada orang dalam kamar, curiga korban ada di kamar mandi, pintu pun dibuka paksa setelah mela

Gol Spektakuler Sukadana, Bali United Raih 3 Poin Di Kandang Gresik United

Balibangolnews, BERITA BOLA,- Masuknya I Gede Sukadana Di babak ke dua pada laga kandang Bali United VS Persegres Gresik United Membuat Tim asuhan Indra Sjafri raih poin penuh. Persegres Gresik United vs Bali United TSC/ISC 2016 hari ini berakhir dengan skor 0-1 untuk kemenangan Bali United. Gol tunggal kemenangan Bali United dicetak oleh I Gede Sukadana. Berikut jalannya pertandingan Hasil Persegres vs Bali United. Hasil Persegres Gresik United vs Bali United. Mengawali babak pertama, tuan rumah Persegres langsung mendominasi jalannya pertandingan. Serangkaian peluang berhasil diciptakan laskar Joko Samudro . Hanya saja finishing yang belum maksimal masih jadi kendala utama untuk mencetak gol. Tim tamu Bali United bukan tanpa peluang. Berkali-kali Nemanja Vidakovic merepotkan pertahanan tuan rumah. Bahkan kiper Satria Tama harus jatuh bangun menyelamatkan gawangnya dari gempuran Bali United. Pertandingan makin memanas lepas setengah jam laga berjalan. Jual beli serangan te

Jadwal Semi Final Piala AFF 2016, Indonesia Akan Menjamu Juara Group B

Balibangolnews, BERITABOLA,- Jadwal Babak Semifinal Piala AFF 2016 Terbaru Live RCTI - Jadwal Piala AFF telah memasuki fase semifinal kali ini. Empat negara berhasil lolos ke babak semifinal Piala AFF 2016. Jadwal Semifinal Piala AFF 2016 akan dilaksanakan dengan sistem Home dan Away. Pertandingan pertama Semifinal AFF dilaksanakan pada 3-4 Desember dan 7-8 Desember 2016. Thailand menjadi tim pertama yang berhasil memastikan lolos ke babak semifinal Piala AFF 2016. Tergabung dalam grup A bersama Indonesia, Singapura, dan tuan rumah Filipina, Thailand bermain begitu baik dan meraih berhasil meraih 3 kemenangan. Jadi Thailand lolos dengan nilai sempurna 9 poin. Sementara itu, negara yang menjadi pendamping Thailand lolos dari grup A adalah Indonesia. Mengawali ajang AFF ini dengan kurang baik setelah kalah 4-2 dari Thailand. Indonesia berhasil bangkit dan memastikan lolos di pertandingan terakhir dengan mengalahkan Singapura dengan skor tipis 2-1. Jadwal Pertandingan grup B dil

Tumpek Kandang – Hari Kasih Sayang Pada Binatang

Balibangolnews, BUDAYA,-Perayaan Tumpek Kandang, Tumpek Uye disebut juga Tumpek Wewalungan/Oton Wewalungan atau Tumpek Kandang, yaitu hari selamatan binatang-binatang piaraan (binatang yang dikandangkan) atau binatang ternak (wewalungan). Di dalam hari-hari suci agama Hindu di Bali terdapat enam jenis hari suci Tumpek, yaitu Tumpek Uye (Tumpek Kandang) yaitu upacara selamatan untuk binatang; Tumpek Bubuh atau Tumpek Wariga yakni upacara selamatan untuk tumbuh-tumbuhan; Tumpek Landep yakni selamatan untuk senjata (yang terkait dengan piranti yang tajam); Tumpek Kuningan, selamatan untuk gamelan; Tumpek Wayang selamatan untuk wayang; dan Tumpek Krulut selamatan untuk unggas. Umumnya upacara selamatan untuk unggas ini digabungkan pada hari Tumpak Uye. Dalam Lontar Sunarigama dinyatakan “Saniscara Kliwon Uye pinaka prakertining sarwa sato.” Artinya, hari itu hendaknya dijadikan tonggak untuk melestarikan semua jenis hewan. Tumpek Kandang adalah upacara selamatan untuk binatang-bina

Menang Atas Singapura, Indonesia Melaju ke Semifinal Piala AFF 2016

Stefano Lilipaly menjadi pahlawan kemenangan Indonesia saat menghadapi Singapura di Piala AFF 2016.  Balibangolnews, MANILA - Indonesia akhirnya berhasil lolos ke babak semifinal Piala AFF 2016. Tim Merah Putih bisa bertahan setelah memetik kemenangan dramatis 2-1 atas Singapura di Rizal Memorial Stadium, Jumat (25/11/2016). Indonesia mengawali penyisihan Grup A dengan hasil buruk. Armada Alfred Riedl gagal menang pada dua laga pertamanya. Pasukan Garuda sempat dihajar Thailand 2-4 pada laga pembuka, dan ditahan Filipina 2-2 selaku tuan rumah. Hasil itu membuat Indonesia sempat menghuni dasar klasemen. Evan Dimas dkk harus menang pada laga penentu agar peluang menjadi yang terbaik di Asia Tenggara tetap terbuka. Misi itu dapat dipenuhi dengan baik lantaran bisa memetik angka penuh atas Singapura. Indonesia awalnya sempat diprediksi akan teringkir karena tertingal 0-1 lebih dulu dari Singapura akibat gol Khairul Amri dimenit ke-26. Kedudukan tidak berubah hingga jeda turun m

Hujan Deras, Proyek Drainasa Jalan Di Penyebeh Tertimbun Longsor

Balibangolnews, BANGLI, – Hujan deras yang mengguyur wilayah Bangli sejak beberapa hari terakhir telah menyebabkan berbagai bencana rawan terjadi. Salah satunya bencana tanah longsor yang tampak menimbun proyek saluran drainase di ruas jalan jalur banjar Penyebeh, Pengotan, Bangli. Sesuai pantauan dilokasi, Jumat (25/11/2016), dijalur menurun itu tampak longsoran tebing menimbun proyek saluran drainase yang baru selesai dikerjaan.  Tampak longsoran terjadi di dua titik. Karena besarnya volume material longsoran, menyebabkan sebagian badan jalan juga turut tertimbun. Akibatnya, akses kendaraan menjadi terganggu, karena hanya bisa dilintasi untuk satu kendaraan mobil saja. Bendesa Adat Pengotan Jro Wayan Kopok saat dikonfirmasi membenarkan adanya bencana longsor tersebut. “Informasi masyarakat tebing itu longsor kemarin sore saat hujan dan menimbun proyek saluran drainase dan sebagian badan jalan” ungkapnya. Diakui, dijalur tersebut memang rawan longsor. Terlebih saat memasuki mu

Bali United Curi 3 Poin Di Kandang Ps TNI

Sumber  foto-vidio.com Balibangolnews, BERITABOLA,-Hasil PS TNI vs Bali United TSC/ISC 2016 hari ini berakhir dengan skor 2-4 untuk kemenangan Bali United. Berikut jalannya pertandingan Hasil Mengawali babak pertama, tuan ruma PS TNI langsung bermain agresiv sejak peluit kikc off dibunyikan. PS TNI coba menciptakan gol cepat di awal laga dnegan terus mengurung pertahanan tim tamu. Sayang beberapa peluang yang tercipta belum bebruah hasil positif. Alih-alih menciptakan gol, gawnag tuan ruah justru harus jebol lebih dulu memasuki 10 menit laga berjalan. Berawal dari serangan balik cepat, Fadil Sausu meleoaskan umpan lambung pada Miftahul Hamdi yang lepas dari jebakakn off side. Dan dengan sekali heading terukur Hamdi sukses memperdaya Rafi Mrdiyanto di bawah gawnag PS TNI.0-1 Bali utd unggul. Gol tersebut membuat tuan rumah tersengat. Praktis PS TNI langsung menggenjot serangan untuk mengejar kertetinggalan. Hingga akhirnya PS TNI berhasil menyamakan kedudukan tepat di menit ke

Hujan, Seorang Petani Diperkosa Di Gubuk

Foto-ilustrasi Balibangolnews, GIANYAR,-Korban yang istirahat karena lelah dan hujan diperkosa. Kejadian di gubuk ladang kacang dilaporkan setelah tiga hari kejadian. I Made R, 36, mendatangi Mapolsek Payangan, pada Kamis (17/11) siang, untuk melaporkan tindak pemerkosaan yang dialami istrinya Ni Ketut S, 36. Warga Desa Buahan Kaja, Kecamatan Payangan tersebut tak terima atas tindak pemerkosaan yang dialami sang istri saat sedang bekerja. Sebenarnya peristiwa itu terjadi Senin (14/11). Awalnya Ni Ketut S sedang bekerja di kebun miliknya sejak pagi. Ketut S sibuk menanam kacang, namun karena kondisi hujan, ia memutuskan berteduh di dalam gubuk yang tak jauh dari lokasi menanam kacang. Kerena seharian bekerja akhirnya, Ketut S memilih tidur sembari menunggu hujan reda. Baru beberapa menit tertidur, I Wayan S, 34, masuk ke dalam gubuk tempat Ketut S istirahat. Wayan S langsung memeluk Ketut S, kemudian berusaha melepas celana trainning yang dikenakan oleh Ketut S. Namun karen

Unsur Daksina Sebagai Lambang Yang Maha Kuasa Dalam Upacara Orang Bali

Sumberfoto-puragunungsalak.com Balibangolnews,- Beberapa Unsur-unsur yang membentuk daksina, diurut dari isi terbawah hingga diatas yaitu: Alas bedogan/srembeng/wakul/katung; terbuat dari janur/slepan yang bentuknya bulat dan sedikit panjang serta ada batas pinggirnya. Alas Bedogan ini lambang pertiwi unsur yang dapat dilihat dengan jelas. Bedogan/ srembeng/wakul/katung/ srobong daksina; terbuat dari janur/slepan yang dibuta melingkar dan tinggi, seukuran dengan alas wakul. Bedogan bagian tengah ini adalah lambang akasa (ruang/Eter; Panca Maha Butha) yang tanpa tepi. Srembeng daksina juga merupakan lambang dari hukum Rta ( Hukum Abadi tuhan ) Tampak; dibuat dari dua potongan janur lalu dijahit sehinga membentuk tanda tambah. Tampak sebagai lambang keseimbangan baik makrokosmos maupun mikrokosmos. tampak juga melambangkan swastika, yang artinya semoga dalam keadaan baik. Beras; yang merupakan makanan pokok sebagai lambang dari hasil bumi yang menjadi sumber penghidupan ma

Berdalih Ada Lelang Motor, Oknum PNS Di Bangli Dilaporkan Menipu

Ilustrasi Balibangolnews, BANGLI, - Seorang oknum Pegawai Negeri Sipil (PNS) dilingkungan Pemkab Bangli, berinisial Dw GM asal Banjar Belumbang, Bangli dilaporkan ke polisi, Kamis (10/11/2016) . Oknum PNS yang bertugas di Dinas Pertanian (P3) itu dilaporkan oleh Abdul Kohir asal Gianyar dengan sangkaan telah melakukan dugaan  tindak pidana penipuan. Kasat Reskrim Polres Bangli AKP  Yana Jaya Widya saat dikonfirmasi, Jumat (11/11/2016)  membenarkan adanya laporan tersebut. "Laporannya telah kita terima. Saat ini, kita masih melakukan pendalaman kasus,” ungkapnya. Dijelaskan, sesuai keterangan pelapor  mengaku sudah lama kenal dengan terlapor. Sekitar bulan Maret 2016 terlapor mengatakan ada kegiatan lelang motor dinas. Karena kata- kata yang meyakinkan ditambah lagi terlapor adalah oknum PNS,  akhirnya pelapor percaya. Bahkan ketika terlapor meminta uang pelapor memberikanya. "Menurut pengakuan pelapor telah enam kali menyerahkan uang kepada terlapor  dengan total se

Saat Mendaki, Seorang Mahasiswa Undiknas Meninggal di Kawah Ijen

Putu Deni Krosiawan, mahasiswa FH Undiknas meninggal saat mendaki di Kawah Ijen, Banyuwangi. Balibangolnews, BANYUANGI, - Putu Deni Krosiawan (20) mahasiswa Fakultas Hukum (FH) Undiknas Denpasar asal Banjar Sangkar Agung, Negara, meninggal dunia di kawah Ijen, Banyuwangi. Belum diketahui penyebab meninggalnya korban. Demikian, diduga korban yang mendaki bersama rekan-rekannya tersebut meninggal akibat menghirup gas beracun dari Kawah Ijen. “Cuaca Kawah Ijen berubah-ubah, bisa jadi karena gas beracun atau juga kelelahan," duga Kapolsek Licin AKP Jupriyadi, Kamis (10/11/2016). Korban mendaki Gunung Ijen pada Rabu (9/11/2016) Pukul 07.00 WIB bersama teman-temannya dari Fakultas Hukum Undiknas. Menurut Made Dwi Raditya, almarhum sebelumnya masih terlihat sehat. Bahkan, saat itu kondisi Kawah Ijen cerah dan memang sempat muncul kabut tebal. Bahkan korban sempat berlari ke puncak mengajak kawan-kawannya untum foto bersama. Tiba di puncak, korban tiba-tiba ambruk dan tangannya