7 April 2015
Inilah Perbedaan antara Cinta dan Nafsu
Pasangan kekasih.
Mungkin sebagian dari Anda masih ada yang belum paham, mengenai perbedaan antara cinta dan nafsu. Cinta adalah perasaan lembut di dalam hati, yang Anda rasakan untuk orang lain.
Ada kasih sayang antara Anda dengan pasangan, dan keduanya akan saling menghargai apa yang menjadi kekurangan dan kelebihan masing-masing.
Bagaimana dengan nafsu? Sayangnya, kebanyakan dari kita berpikir bahwa cinta pada pandangan pertama merupakan cinta sejati, tetapi sebenarnya itu adalah nafsu yang menyamar sebagai cinta. Lalu, bagaimana membedakan antara cinta dan nafsu? Berikut ulasan lengkapnya.
1. Terbuka.
Dalam cinta, Anda akan terbuka mengenai masa lalu Anda. Anda tidak akan menyembunyikan apapun, karena Anda tidak takut akan penilaian pasangan terhadap Anda. Sedangkan nafsu, Anda akan ragu-ragu untuk mengajukan pertanyaan pribadi padanya. Begitupun sebaliknya, Anda pun akan ragu-ragu untuk terbuka mengenai kehidupan pribadi Anda, karena Anda takut hal-hal buruk akan menimpa hubungan Anda.
2. Argumen.
Dalam cinta, Anda tidak akan ragu untuk berdebat demi mendapatkan pemahaman. Ketika hanya ada nafsu, Anda enggan membahas apa yang ada di dalam hati Anda, yang akhirnya akan menciptakan ketegangan dalam hubungan Anda.
3. Kejujuran.
Dalam cinta, kedua belah pihak cenderung jujur satu sama lain. Sedangkan jika hubungan hanya didasari dengan nafsu, kedua pasangan tidak terlalu terbuka mengenai hal-hal tertentu, karena mereka tidak memiliki kedekatan.
4. Dukungan.
Ketika ada masalah, dua orang yang saling mencintai akan saling mendukung. Pasangan Anda akan berdiri tegak di samping Anda, tanpa berusaha untuk melarikan diri. Dalam kasus nafsu, pasangan akan menghindar dan menjauh jika ada masalah yang berat.
5. Pengorbanan.
Pengorbanan dalam cinta merupakan hal yang umum. Dengan senang hati, Anda akan mencari cara untuk bisa membantu pasangan Anda. Dalam nafsu, ketidaknyamanan bahkan sekecil apapun akan membuatnya menjauh.
6. Rahasia.
Ketika Anda sedang jatuh cinta, Anda tidak akan menyembunyikan apapun dari pasangan Anda. Ketika hanya ada nafsu di antara Anda berdua, Anda akan segan untuk mengungkapkan semua rahasia Anda.
7. Kecocokan.
Dalam cinta, ada kecocokan pada semua tingkatan, termasuk emosional dan fisik. Pada nafsu, pasangan jarang mengeksplorasi satu sama lain secara mendalam, sehingga tidak ada kesempatan untuk mendapatkan kecocokan.
8. Kesetiaan.
Mencintai adalah tentang menjadi setia kepada pasangan, sedangkan dalam nafsu, akan berlaku sebaliknya.
9. Penerimaan.
Dalam cinta, Anda benar-benar dapat menerima pasangan Anda, terlepas dari berbagai ketidaksempurnaan. Dalam nafsu, Anda cenderung untuk mengkritik pasangan Anda sepanjang waktu. Anda bertindak seolah-olah tidak akan menerima kesalahan orang tersebut.
10. Mendengarkan.
Ketika Anda mencintai orang lain, Anda tidak akan keberatan untuk mendengarkannya tanpa menghakimi. Pada nafsu, Anda tidak akan memaafkan kesalahannya, bahkan untuk sebuah kesalahan kecil. Itulah perbedaan antara cinta dan nafsu.
Kira-kira, pasangan Anda masuk dalam kategori yang mana ya, cinta ataukah nafsu? Silahkan share di kolom komentar ya. Terima kasih, semoga bermanfaat.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Mecingklak, Permainan Anak SD Tahun 90an Yang Habis Dimakan Jaman
Foto mecingklak Balibangolnews,- Mecingklak merupakan sebuah permainan menggunakan batu krikil yang dilakukan oleh satu orang atau le...
-
Balibangol news,-Sebelumnya di media sosial ramai diperbincangkan mengenai larangan bagi Ida Pandita yang tidak diijinkan untuk muput di...
-
Aling-aling dengan patung Ganesha Balibangol news, BUDAYA, Kita sering mendengar kata Aling - Aling, namun kita tidak pernah memahami ...
-
Tajen th1915 Balibangol news, UNIK,- Tajen merupakan salah satu kegiatan yang sangat digandrungi oleh masyarakat Bali karena dalam ta...
No comments:
Post a Comment