4 May 2015

Batu akik di jual online

Tak Hanya di Pinggir Jalan, Jual Beli Batu Akik Juga Ramai via Media Sosial

Jakarta - Dahulu jual beli batu akik mungkin sebatas di pinggir jalan saja. Kemudian naik kasta ke pusat perbelanjaan, dan kini terus berkembang hingga jual beli online. Booming batu akik sudah sejak dua tahun ini memang berimbas pada pola penjualan akik. Dahulu orang kalau ingin membeli batu akik mungkin hanya di pinggir jalan saja, di lapak-lapak kecil. Atau paling lengkap ke Rawa Bening, Jakarta Timur. Kini di situs jual beli, di forum jual beli, atau juga lewat media sosial banyak yang menawarkan batu akik. Penjualnya, mulai dari yang kecil-kecil sampai kelas pengusaha batu mulia. Ranah online dipakai karena kecenderungan kelas menengah yang kini gemar akik ingin membeli dengan cara mudah. Seperti penuturan Irman, pedagang batu kecil-kecilan dari Manyun Gemstone, yang memiliki lapak di dekat Jembatan Layang Cibinong. Dia biasa menjual batu Bacan lewat facebook atau juga lewat broadcast BlackBerry Messenger. "Lumayan untungnya, di Facebook sudah ada komunitasnya. Harganya bisa diadu lebih murah dari Rawa Bening," jelas Irman, Senin (4/5/2015). Jualan lewat online ini memang kembali ke bisnis kepercayaan. Biasanya para pembeli hanya melihat foto-foto batu saja. Kalau pembeli di luar kota, pembayaran lewat transfer dan pengiriman barang dipaketkan. Kalau di satu kota bisa bertemu dan melihat barang langsung. "Kita mesti jujur dengan pembeli, ini soal bisnis kepercayaan," tambah dia.
Lain dulu lain sekarang. Lapak pinggir jalan berubah jadi lapak online. Tapi memang mesti ekstra hati-hati membeli lewat online. Salah beli salah ambil batu, uang melayang.
Tak hanya Irman, seorang pecinta batu akik lainnya, Gopal juga biasa menjual lewat online. Gopal yang mengaku sekedar iseng jual beli akik ini mengaku biasanya memasang di gambar di BBM-nya. Atau dia pasang di facebook miliknya. Biasanya tak lama temannya ada yang menyambar menawar batu yang ditawarkan.
"Ini mah iseng-iseng, batu-batu mulia yang nggak ada matinya," imbuh Gopal yang mempunyai lapak di Bekasi ini.
Jadi tak perlu buka pameran batu atau buka kios di pinggir jalan buat jual akik. Cukup saja pasang di media sosial atau di BBM. Anda tertarik jadi pedagang akik juga?


Sumber-detik.com

No comments:

Post a Comment

Mecingklak, Permainan Anak SD Tahun 90an Yang Habis Dimakan Jaman

Foto mecingklak Balibangolnews,- Mecingklak merupakan sebuah permainan menggunakan batu krikil yang dilakukan oleh satu orang atau le...