Balibangol,- Setelah mengalami kebakaran beberapa hari lalu kios-kios di seputaran pantai GoaLawah perlu segera mendapat perhatian dari pemerintah setempat,
terlebih lagi pantai ini adalah salahsatu tempat wisata religius di KKabupaten lungkung terkait dengan itu , pada Anggaran Pendapatan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P) tahun 2015, Pemerintah Kabupaten Klungkung akan menganggarkan perencanaan penataan kawasan pantai Goa Lawah, terutama kios yang berjejer di areal parkir depan Pura.
Hal tersebut disampaikan Bupati Suwirta ketika melakukan tatap muka dengan puluhan pedagang yang kiosnya terbakar beberapa waktu lalu maupun pedagang lainnya yang kiosnya tidak terbakar, di wantilan Pura Goa Lawah, selasa (26/5). Tatap muka juga dihadiri Wakil Bupati, Made Kasta, Plt. Sekda, IB Sudarsana, Plt. BPBD Klungkung, Wayan Tika, Camat Dawan, A.A Putra Wedana, Perbekel Desa Pesinggahan, Nyoman Suastika serta jajaran terkait lainnya.
Selain perencanaan, Bupati juga menegaskan akan menganggarkan pembangunan fisik untuk penataan kios di depan Pura Goa Lawah pada APBD 2016. “Untuk realisasi fisiknya kita akan anggarkan di APBD 2016,” ujar Bupati Suwirta. Dengan dilakukan penataan ulang, bangunan kios-kios di areal parkir Pura Goa Lawah akan menjadi lebih rapi dan diharapkan dapat mengembalikan keindahan maupun kesucian kawasan Pura Goa Lawah. “Penataannya nanti bagaimana, itu tim yang bekerja, yang jelas semuanya seragam,” sebutnya.
Disinggung mengenai pedagang yang kiosnya terbakar, Suwirta meminta pihak terkait agar merelokasi sementara para pedagang tersebut ketempat yang tersedia, sehingga terlihat rapi. “Untuk sementara para pedagang tersebut agar direlokasi dulu,” harapnya.
Sementara itu, Perbekel Desa Pesinggahan, Nyoman Suastika menyampaikan, pembersihan lokasi kebakaran maupun penataan kembali diharapkan dapat dilakukan secepatnya, mengingat dalam waktu dekat atau tepatnya pada Pujawali Anggara Kasih Perangbakat, Agustus mendatang akan dilaksanakan Karya Padudusan Agung di Pura setempat. “Penataan ini kami harapkan dapat segera dilakukan mengingat pada pujawali mendatang akan digelar karya,” ujarnya.
Sementara itu, pada Selasa (26/5) terlihat sebuah alat berat milik Dinas PU Klungkung membersihkan puing sisa bangunan pasca kebakaran yang menghanguskan 20 kios di depan Pura Goa Lawah, Desa Pesinggahan, sabtu (23/5) lalu.
No comments:
Post a Comment